Cara Membuat Abon Kambing Daun Jeruk Gurih

Cara Membuat Abon Kambing Daun Jeruk GurihDalam menikmati hidangan utama, memang rasanya kurang komplit bila tidak ada menu pelengkap. Beberapa menu pelengkap kerap kali digunakan kalangan masyarakat seperti kerupuk, abon, emping dan lain sebagainya. Bicara mengenai bahan pelengkap, kami juga memiliki salah satu resep yang bisa anda buat dirumah yakni abon kambing daun jeruk. Abon kambing merupakan suatu makanan pelengkap hidangan yang terbuat dari bahan daging kambing yang disuwir-suwir kemudian ditumis sampai kering bersama campuran bumbu. Tampilan warnanya merah kecokelatan hingga agak hitam.

Untuk membuatnya sendiri tidak terlalu rumit seperti yang anda bayangkan. Bisa dibilang cukup mudah dan simpel. Walaupun memang bahan yang digunakan juga agak banyak Jadi harus pinter-pinter memanage bahan yang ditambahkan. Untuk info lengkapnya bisa simak Cara Membuat Abon Kambing Daun Jeruk Gurih.

Diskon sampai 70% Produk Kecantikan Lazada

abon kambing daun jeruk

garnier Paket hemat isi 2

Bahan yang dibutuhkan :

  • 200 gram daging kambing, rebus sampai matang lalu suwir – suwir
  • 3 helai daun salam
  • 2 helai lengkuas
  • Minyak sayur secukupnya
  • 1 sendok teh garam dapur
  • 2 sendok teh gula palem

Bumbu yang harus dihaluskan :

  • 4 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 2 buah cabe rawit
  • 1 buah cabe merah
  • 1 ruas jahe
  • 8 helai daun jeruk

Langkah praktis untuk membuat Abon Kambing Daun Jeruk :

  1. Langkah awal masukan bumbu seperti bawang merah, bawang putih, cabe merah, cabe rawit, jahe dan daun jeruk kedalam sebuah cobek.
  2. Kemudian ulek sampai benar – benar halus.
  3. Setelah itu panaskan minyak sayur secukupnya kemudian masukan bumbu – bumbu yang telah dihaluskan aduk – aduk hingga rata dan tumis sampai tercium aroma sedap.
  4. Masukan daging kambing yang telah disuwir – suwir aduk hingga rata.
  5. Selanjutnya masukan gula palem dan garam dapur aduk kembali hingga rata dan masak terus sampai daging mulai kering.
  6. Jika sudah kering angkat dan siap untuk dihidangkan.
  7. Angkat dan abon kambing daun jeruk siap untuk disajikan.

Begitulah tips dan trik Cara Membuat Abon Kambing Daun Jeruk Gurih yang bisa anda gunakan sebagai paduan dalam membuatnya. Sajikan abon kambing daun jeruk sebagai menu pelengkap hidangan utama. Selamat mencoba.

Free Ongkir Setiap Hari
About Author: