Cara Membuat Crepes Garing Mudah dan Renyah

Cara Membuat Crepes Garing Mudah dan Renyah – Ketika sedang berjalan-jalan di pusat perbelanjaan modern dan melintasi suatu outlet yang menjual crepes, pasti aroma harumnya tercium dan membuat Anda tergiur. Rasanya yang lezat serta sensasi kriuk-kriuk saat menyantapnya membuat penikmatnya ketagihan. Namun, sayangnya harganya cukup mahal. Solusinya adalah membuatnya sendiri di rumah agar Anda tetap dapat menyantap makanan ringan ini.

Membuat crepes bertekstur garing dan renyah, gampang-gampang-susah. Karena, jika salah resep atau memasak adonannya terlalu tebal, hasil crepes akan tebal dan tidak memiliki sensasi kriuk-kriuk saat sedang dikunyah. Oleh sebab itu, pada kesempatan ini kami hadirkan resep crepes serta triknya guna mendapatkan hasil crepes yang garing dan renyah yang dapat Anda coba buat di rumah. Berikut resepnya telah kami susun untuk Anda di bawah ini.

Diskon sampai 70% Produk Kecantikan Lazada

jan-32-cara-membuat-crepes-garing-dan-renyah

garnier Paket hemat isi 2

Bahan-bahan untuk membuat crepes:

  • Tepung beras sebanyak 8 sendok makan
  • Tepung terigu sebanyak 2 sendok makan
  • Tepung maizena sebanyak 4 sendok makan
  • Susu bubuk putih sebanyak 1 sachet, kurang lebih 30 gram
  • Gula pasir sebanyak 6 sendok makan
  • Vanili bubuk sebanyak 1 sachet kecil
  • Garam secukupnya
  • Telur sejumlah 1 butir
  • Air secukupnya
  • Topping sesuai selera

Cara membuat crepes :

  1. Ambil baskom, lalu isi dengan bahan-bahan kering seperti tepung beras, tepung terigu, tepung maizena, susu bubuk putih, gula pasir, vanili bubuk, dan garam. Aduk hingga rata.
  2. Masukkan telur dan air sembari dikocok-kocok dengan menggunakan balloon whisk. Saat memasukkan air, tambahkan sedikit demi sedikit agar tidak terdapat gumpalan. Sesuaikan teksturnya agar tidak terlalu cair maupun terlalu kental.
  3. Jika masih ada sedikit gumpalan, Anda dapat menyaring adonan guna mendapatkan hasil adonan yang lebih lembut dan bebas gumpalan.
  4. Siapkan teflon datar dan panaskan dengan menggunakan api kecil. Tuang adonan crepes ke atas permukaan teflon. Menuangkan jumlah adonan perlu disesuaikan dengan teflon yang Anda pakai. Jika teflon yang digunakan kecil, jangan memasukkan adonan terlalu banyak agar mencegah hasil crepes tebal saat sudah matang.
  5. Ratakan adonan crepes ke seluruh permukaan teflon dengan menggunakan stik es krim yang diselipkan pada di sela-sela garpu. Trik ini dapat membuat kulit crepes tipis hingga hasilnya akan bertekstur kering tipis ketika matang.
  6. Jika kulit crepes sudah terlihat kecoklatan, tambahan topping ke atas permukaannya sesuai selera.
  7. Jika sudah terlihat kering, lepaskan kulit crepes dari teflon dengan hati-hati. Lalu lipat-lipat dan segera sajikan selagi hangat.

Untuk topping crepes ini, Anda dapat menggunakan bahan apapun sesuai selera. Jika ingin crepes bercita rasa manis, Anda dapat menambahkan susu kental manis, lelehan coklat, meisis, chocochips, aneka macam selai, madu, kismis, dan lain sebagainya. Jika menginginkan crepes dengan cita rasa gurih-asin, Anda dapat menggunakan keju, mayonnaise, saus botolan, telur, sosis, dan daging asap yang telah dimatangkan sebelumnya. Semoga resep dan trik ini bermanfaat.

Resep Yang di Cari Pengunjung:

cara membuat kue crepes
Free Ongkir Setiap Hari
About Author: