Cara Membuat Papeda Telur Gulung Nikmat Sederhana

Cara Membuat Papeda Telur Gulung Nikmat SederhanaPapeda adalah makanan yang hampir sama dengan bubur dibuat dari bahan dasar sagu. Papeda merupakan makanan khas dari indonesia tepatnya di papua. Di papua, papeda merupakan pokok yang biasa dipadukan dengan ikan tongkol, bumbu kunyit dan lain sebagainya. Jika sering melihat di Tv atau berita tentang kuliner, makanan ini sering muncul di tayangkan. Barangkali anda pernah atau mau mengunjungi papua, jangan lupa untuk mencoba mencicipi papeda gulung ini. Papeda ada banyak variannya, akan tetapi pada kesempatan kali ini kami akan berbagi resep papeda telur gulung. Bisa dibilang ini adalah resep papeda kaki lima rasa bintang lima hehe.

Papeda telur gulung hampir sama dengan papeda yang lainnya. Ada beberapa yang membedakannya yaitu dari bahan dan rasanya. Barang siapa yang menikmati makanan papeda gulung ini pastinya akan membuat anda ketagihan. Papeda tidak jauh beda dengan makanan khas jawa barat lainnya yaitu Cilung. Kedua makanan tersebut rasanya sama enak dan nikmat juga. Nah buat anda yang penasaran ingin mencobanya, jangan khawatir, setelah baca ini anda bisa segera menyajikannya dirumah anda dengan mengikuti cara buat papeda gulung dibawah ini.

Diskon sampai 70% Produk Kecantikan Lazada

Cara Membuat Papeda Telur Gulung

garnier Paket hemat isi 2

Resep Cara Membuat papeda telur gulung

Bahan-bahan Papeda Telur Gulung

  • 50 gram tepung sagu
  • 1 btr telur puyuh
  • 50 gram tepung beras
  • Saus sambal sesuaikan
  • Air putih sesuaikan
  • Mentega sesuaikan
  • Mecin sesuaikan
  • Keju sesuaikan
  • Balado sesuaikan
  • bubuk abon sesuaikan
  • Garam sesuaikan

Cara membuat papeda telur gulung

  1. Sediakan wadah untuk membuat adonan, masukan tepung, mecin, air, serta garam, aduk semua bahan tersebut hingga merata. Sediakan telur puyuh terlebih dulu
  2. Sediakan wajan, olesi dengan mentega, masukan telur puyuh, lembutkan adonan dengan cara di goyangkan wajan atau juga bisa menggunakan sumpit atau tusukan sate. ketika menghancurkan telur dan bahan lainnya jangan diamkan hingga matang supaya tidak sulit ketika digulung.
  3. Masukan adonan aci diatas telur yang sebelumnya sudah dilembutkan, buat dadar di wajan yang mendatar.
  4. Taburkan bahan bubuk keju, balado, untuk rasa bisa di sesuaikan dengan selera anda. Untuk bagian pinggir gunakan tusukan sate lalu gulungkan. Jangan lupa sambalnya
  5. Papeda telur gulung siap untuk disajikan dan dinikmati.

Demikian resep cara bikin papeda telur gulung, anda bisa segera coba dirumah sesuai dengan resep diatas. Nikmati kuliner khas indonesia agar anda tidak merasa bosan ketika menikmati menu makanan dirumah.  Selamat mencoba!

Resep Yang di Cari Pengunjung:

cara membuat papeda,resep papeda kaki lima
Free Ongkir Setiap Hari
About Author: