Cara Membuat Tengkleng Tulang Kambing Enak

Cara Membuat Tengkleng Tulang Kambing EnakSetelah sebelumnya kita mampir dikota hujan, kali ini kita berkunjung kekota pendidikan yaitu Yogyakarta. Yogyakarta adalah suatu daerah yang letaknya diprovinsi Jawa tengah. Bicara mengenai kota yogyakarta memang memiliki beragam wisata, budaya dan kuliner. Ada candi borobudur, laut kidul diparang tritis dan lain sebagainya. Untuk kuliner sendiri juga lumayan banyak. Salah satu yang akan kami bahas kali ini adalah engkleng tulang kambing. Sajian ini dibuat dengan bahan dasar tulang iga yang kemudian dipresto supaya lebih lunak. Rasanya sangat enak dan lezat ditambah lagi paduan bumbu didalamnya sangat sedap. Yang pasti sangat menggugah selera. Bila anda ingin membuatnya, berikut kami bagikan ulasan lengkap  Cara Membuat Tengkleng Tulang Kambing Enak.

tengkleng ulang kambing

garnier Paket hemat isi 2

Bahan yang diperlukan :

Diskon sampai 70% Produk Kecantikan Lazada
  • 1 kg tulang iga kambing
  • 1 bungkus bumbu gulai instan
  • 1.2 liter air matang
  • 2 helai daun salam
  • 1 batang serai memar
  • 2 cm laos memar
  • 2 helai daun jeruk
  • 2 cm jahe memar
  • kecap dan cabe rawit secukupnya

Bumbu yang harus dihaluskan :

  • 3 siung bawang putih
  • 3 siung bawang merah
  • 2 cm kunyit bakar
  • 1 sendok teh ketumbar
  • ½ sendok teh merica
  • 3 butir kemiri sangrai
  • garam dan gula secukupnya

Cara mudah untuk membuat Tengkleng Tulang Kambing :

  1. Pertama – tama bersihkan terlebih dahulu tulang iga kambing dengan mencucinya hingga benar – benar bersih.
  2. Kemudian masak dengan menggunakan panci presto selama kurang lebih ½ jam atau hingga matang. Angkat dan tiriskan dahulu. Sisihkan .
  3. Haluskan bumbu seperti bawang merah, bawang putih, kunyit yang telah dibakar, ketumbar, merica, kemiri yang telah disangrai, garam dapur dan gula pasir ulek sampai halus.
  4. Selanjutnya tumis dalam minyak yang telah dipanaskan aduk hingga rata.
  5. Tambahkan jahe, daun jeruk, laos, serai dan daun salam aduk kembali hingga rata dan tercium aroma sedap.
  6. Setelah itu tambahkan tulang iga kambing yang telah matang aduk hingga merata dan masak hingga matang.
  7. Tambahkan kecap, merica dan garam dapur aduk hingga benar – benar rata.
  8. Masak terus hingga kuah menyusut, masukan cabe rawit aduk kembali hingga rata dan masak sebentar sampai kuah menyerap kedala tulang iga kambing.
  9. Angkat dan hidangkan.

Demikian Resep Tengkleng Tulang Kambing Enak yang bisa disajikan sebagai makanan pendamping nasi putih. Sekian, selamat mencoba.

Free Ongkir Setiap Hari
About Author: