Resep Cara Membuat Brownies Coklat Yang Enak

Resep Cara Membuat Brownies Coklat Yang Enak – Brownies merupakan makanan atau jajanan yang menyerupai kue atau bolu pada umumnya. Kue ini memiliki tekstur yang sangat lembut dan enak dimulut ketika dimakan. Kue yang memiliki rasa manis sedikit pahit karena coklat ini sudah sangat terkenal dan populer dimana-mana, meskipun asal mulanya dari Amerika. Brownies banyak disajikan ketika mengadakan acara-acara tertentu bisa juga disajikan dalam keluarga saja. Makanan ini kini sudah mulai berkembang dan banyak macamnya, meskipu awalnya coklat tetapi brownies kini sudah dibuat dengan berbagai macam rasa misalnya brownies pandan. Kue ini biasa disajikan dengan cara dipotong-potong. dibawah ini adalah Resep Cara Membuat Brownies Coklat.

Resep Cara Membuat Brownies Coklat

garnier Paket hemat isi 2

Bahan :

Diskon sampai 70% Produk Kecantikan Lazada
  • 250 gr dark cooking chocolate
  • 150 gr gula pasir
  • 125 gr tepung terigu
  • 150 gr kacang almond ( cincang )
  • 3 butir telur ayam
  • 100 gr mentega
  • 1/4 sendok teh garam

Cara Membuat Brownies Coklat :

  1. lelehkan mentega lalu masukkan coklat aduk aduk sampai coklat meleleh
  2. masukkan gula pasir kedalam campuran coklat
  3. masukkan telur lalu dikocok sampai mengembang kemudian masukkan tepung terigu kedalam adonan, aduk sampai tercampur rata
  4. masukkan kacang almond yang sudah dicincang, aduk rata
  5. tuang adonan kedalam loyang kotak yang sudah dioles margarine dan ditabur tepung terigu
  6. bagian atas adonan taburi lagi dengan kacang almond
  7. panggang dalam oven selama 40 menit atau sampai matang, angkat dinginkan
  8. potong-potong brownies dengan bentuk dan ukuran sesusai selera dan keinginan anda
  9. brownies coklat panggang siap disajikan

Untuk Resep Cara Membuat Brownies Coklat bisa juga dibuat dengan cara dikukus, supaya hasilnya lebih empuk dan lembut, tetapi akan keluar aroma bau amis telur yang lebih terasa daripada dipanggang.

Free Ongkir Setiap Hari
About Author: